SIKAP PANTANG MENYERAH DAN ULET SERTA FAKTOR PENGHAMBAT USAHA

11:26 PM
Pantang menyerah dan ulet
Seorang wirausaha yang ingin menggapai kesuksesan dalam usahanya dan berprestasi harus memiliki semangat kerja yang tinggi pantang menyerah, ulet dan berjuang agar mempunyai semangat untuk maju. Memiliki suatu bisnis atau usaha yang maju dan menguntungkan sangatlah tidak gampang, maka dari itu dibutuhkan sikap dan perbuatan yang mencerminkan seorang wirausaha yang tekun, ulet dan bekerja keras. Dalam suatu urusan bisnis, hambatan dan kesukaran akan dialami oleh pelaku usaha namun kesuaran tidak selalu akan menghantui jika ditangani dan mengambil tindakan yang tepat dan penuh perhitungan. Apalagi seorang wirausaha belum pernah mencoba atau belum memiliki pengalaman dibidang bisnis itu maka kendala dan halangan serta rintangan pun akan selalu menjadi momok tersendiri maka dari itu pengalaman juga sangatlah penting dalam menjalankan suatu usaha. Namun dalam soal pengalaman seorang wirausaha dapat memulainya dari nol dan bahkan dari minus pun biasa jika memeng benar akan menjalaninya.

Faktor-faktor yang menghambat dalam suatu bisnis antara lain :

sikap pantang menyerah dan faktor penghambat dalam usaha
faktor penghambat dalam bisnis

  1. Kurang pengalaman usaha, kurangnya pengalaman dapat mengganggu jalannya usaha karena saat pengusaha mendapati suatu masalah mungkin akan loading sejenak untuk menindak lanjuti suatu permasalahan tersebut sehingga dapat menmpengaruhi jalannya suatu usaha/bisnis.
  2. Tidak tepat atau tidak cocok dalam memilih jenis usaha, dalam memilih usaha apa yang akan dijalankan seorang wirausaha harus pandai-pandai memperhitungkan apa usaha yang tepat dan pantas untuk dijalankan yang dibutuhkan oeleh masyarakat dan bagaimana pangsa pasarnya produk/barang yang dibisniskan.
  3. Tidak adanya perencanaan usaha yang tepat dan akurat, suatu perencanaan dalam membuka atau memulai suatu usaha diperlukan suatu perencanaa atau rancangan usaha yang rinci.
  4.  Modal yang tidak memadai, di dunia usaha permodalan sangatlah diperlukan dan harus disiapkan dengan sedemikian. Dan modal itu sendiri bukan hanya modal uang melainkan modal-modal yang lain juga harus dipersiapkan misalnya : modal ketrampilan, pekarangan dan lain-lain yang merupakan sangkut paut dengan persiapan pendirian suatu usaha.
  5. Tidak mempunyai mitra usaha pada bidang yang digelutinya.
  6.  Ada tidaknya dukungan dari pemerintah, dalam suatu usaha peran pemerintah juga berpengaruh dalam kelangsungan usaha. Misalkan harus ada isin-izin tertentu yang tentunya sangat diperlukan dalam operasi perusahaan nantinya.
  7. Tidak memiliki keahlian dalam berwirausaha, keahlian tidak terlepas dari kesuksesan dari sebuah usaha karena keahlian adalah modal dasar dalam mendirikan suatu usaha yang akan digeluti. Dalam usaha keahlian dibutuhkan untuk memulai usaha dengan ide-ide kreatifnya.
  8. Tidak punya semangat dan tidak tidak percaya pada kemanpuan diri sendiri. Percaya diri adlah kunci utama untuk melangkah karena dengan percaya diri seseorang yakin bahwa dirinya mampu untuk melangkah ke depan menuju masa depan yang cerah dan penuh arti. Dari sinilah orang-orang sukses melangkah dan dari diri sendiri orang itu akan memulai hidup, maka tanamkan sikap percaya diri dalam kehidupan untuk kehidupan selanjutnya.

baca: pengertian dan pentingnya semangat wirausaha

Dalam mengatasi factor-faktor penghambat dalam bisnis tersebut maka dibutuhkan kerja keras, tekun dan ulet serta pantang menyerah, yaitu sikap tidak mengenal lelah dalam bekerja untuk mencapai kesuksesan walaupun banyak halangan dan rintangan yang akan dihadapi. Sikap ulet dan pantang menyerah inilah yang nantinya akan membawa seorang wirausaha menuju prestasi dan mencapai kesuksesan dalam bisnisnya dimasa yang menantinya.

Share this

Seorang blogger yang ganteng, baik hati dan tidak sombong. Menjadi penulis di website bisaotomotif.com portal berita informasi otomotif mobil dan motor terbaru dan terlengkap. Kerja terus pantang mundur.

Related Posts

Previous
Next Post »